"Merayakan 17 Agustus 2024


Pada tanggal 16 Agustus 2024 tepatnya pada malam "Agustusan".Saya dan teman saya Denis tepatnya pada pukul 19.00 WIB, kami berangkat untuk ikut serta menonton dan mengikuti Pawai Obor untuk ikut serta merayakan kemerdekaan Indonesia yang ke 79. Di tempat kumpul tepatnya di Kantor RW ternyata sudah banyak warga yang juga sudah sangat antusias untuk ikut memeriahkan pawai. Mulai dari ibu ibu, bapak-bapak, remaja sampai anak anak anak antusias ikut memeriahkan pawai

Saat pawai berlangsung, sektika jalanan bergemerlapan cahaya, bukan terangnya lampu atau mobil jalanan tapi api obor yang menyala. Disana banyak dimeriahkan oleh bendera merah putih yang berkibar, anak-anak yang menyanyikan lagu lagu kemerdekaan, bahkan sampai atraksi api yang meriah.

Suara anak anak bagai bersautan
Tujuh belas agustus tahun 45
Itulah hari kemerdekaan kita
Hari merdeka nusa dan bangsa